Selamat datang di website resmi SMK Negeri 1 Indralaya Utara
Anda ada di : Beranda - Kurikulum - Sosialisasi Projek Profil Pancasila dalam Mata Pelajaran P5 Kurikulum Merdeka
Sosialisasi Projek Profil Pancasila dalam Mata Pelajaran P5 Kurikulum Merdeka
Diterbitkan : Friday, 9 September 2022 - Kategori : Kurikulum / tei / tkj / tkro
Jum’at, 09 September 2022, SMKN 1 Indralaya Utara melakukan sosialisasi Profil Pancasila dalam pengenalan mata pelajaran P5 dalam kurikulum merdeka, sosialisasi ini dikhususkan pada siswa kelas x. P5 merupakan singkatan dari Projek Penguatan Profil Pancasila. P5 Kuruikulum Merdeka adalah kegiatan kokurikuler berbasis projek yang dirancang untuk menguatkan upaya pencapaian komptensi dan karakter sesuai dengan profil pelajar Pancasila yang disusun berdasarkan Standar Kompetensi Lulusan.
Pelaksanaan projek penguatan profil pelajar Pancasila dilakukan secara fleksibel, dari segi muatan, kegiatan, dan waktu pelaksanaan.
Di dalam buku Panduan Pengembangan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila, yang diterbitkan oleh BADAN STANDAR, KURIKULUM, DAN ASESMEN PENDIDIKAN KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET, DAN TEKNOLOGI REPUBLIK INDONESIA, kita bisa mendapatkan berbagai informasi dan inspirasi dalam merancang dan melaksanakan projek penguatan profil pelajar Pancasila.
Dijelaskan di panduan tersebut, bahwa Kemendikbudristek telah menentukan tema untuk setiap projek profil yang diimplementasikan di satuan pendidikan.
Dimulai pada tahun ajaran 2021/2022, terdapat empat tema untuk jenjang PAUD dan delapan tema untuk SD-SMK dan sederajat yang dikembangkan berdasarkan isu prioritas dalam Peta Jalan Pendidikan Nasional 2020-2035, Sustainable Development Goals, dan dokumen lain yang relevan. Dalam mata pelajaran P5 SMKN 1 Indralaya Utara mengambil 3 tema yaitu Suara Demokrasi, Gaya Hidup Berkelanjutan dan Kebekerjaan.
Beri Komentar